Rini Devianti Nasution

Okt 17, 2011 No Comments by

Rini Nasution mengawali karir profesionalnya sebagai peneliti di Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), setelah menyelesaikan Bachelor-nya dalam Chemicai Engineering di Haagse Technische Hogeschool, The Hague, Belanda, pada 1992. Sembilan tahun kemudian, pada 2001, ia mulai berkiprah di Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi).

Dalam rentang lma tahun di Walhi, berturut-turut ia diamanati untuk memimpin Divisi Riset dan Kebijakan Lingkungan, lalu Divisi Penggalangan Sumberdaya, dan kemudian menjadi Manajer Knowledge Management. Lepas dari Walhi, setelah sempat setahun menjadi Grant Manager di Plan International Indonesia, ia diamanati untuk memimpin Yayasan Satudunia, sejak 2007 sampai kini.

Berbagai lembaga swadaya masyarakat sering mengundangnya sebagai narasumber atau pembicara dalam seminar, workshop, juga pelatihan, karena pengalaman dan keahliannya dalam menggalang sumberdaya, selain kecakapannya dalam berbagai penelitian dan survey.

Fasilitator

About the author

lingkarLSM hadir untuk menemani pertumbuhan. Kami mengidamkan masyarakat sipil yang jujur dan punya harga diri. Kami membayangkan ribuan organisasi baru akan tumbuh dalam tahun-tahun perubahan ke depan. Inilah mimpi, tujuan dan pilihan peran kami. Paling tidak, kami sudah memberanikan diri memulai sebuah inisiatif; dan berharap langkah kecil ini akan mendorong perubahan besar.
Comments are closed.