Renstra & Monev

Pelatihan Perencanaan Strategis Organisasi

LOKASI JADWAL
JAKARTA 20-21 Mei 2014
JAKARTA 2-3 Desember 2014

KALENDER

INVESTASI: Rp 2.500.000 (tidak termasuk akomodasi)

Organisasi nirlaba memiliki banyak metode guna melakukan perencanaan strategis dalam jangka 3–5 tahun. Metode yang paling sering digunakan selama ini adalah LFA (Logical Framework Analysis). LFA disusun dengan merunut pernyataan tujuan secara berjenjang serta menyandingkan keterangan intervensi, indikator, alat verifikasi, dan asumsi pada setiap tingkatan.

Benarkah LFA adalah alat (tool) yang tepat untuk proses perencanaan strategis? Atau, mungkinkah sebenarnya LFA hanya sekadar alat untuk merunutkan kegiatan-kegiatan belaka? Lantas, alur seperti apa yang sebaiknya dipenuhi dalam suatu proses perencanaan strategis? Read More >>

 

Pelatihan Pemantauan, Evaluasi, dan Pelaporan

LOKASI JADWAL
JAKARTA 27-28 Maret 2014
JAKARTA 21-22 Oktober 2014

KALENDER

INVESTASI: Rp 2.500.000 (tidak termasuk akomodasi)

Mengukur capaian program dan organisasi secara periodik, seharusnya membuat organisasi memiliki daya refleksi atas apa yang sudah berhasil dicapai selama periode-periode tersebut, dengan tetap punya daya koreksi kritis atas tujuan inisiasi sebuah program ataupun visi awal pembentukan organisasi. Kadang, bahkan titik acuan awal pun ternyata bisa saja terkoreksi.

Apa bedanya pemantauan dan evaluasi? Bagaimana cara menyusun rencana pemantauan dan evaluasi yang sesuai dengan karakteristik program dan organisasi? Data-data apa yang paling relevan, yang harus dikumpulkan? Read More >>